Kegiatan Patroli Polsek Pengandonan Antisipasi Pungli Dan Gangguan Kamtibmas
Baturaja- Polsek Pengandonan Polres Oku melaksanakan kegiatan Patroli disepanjang jalan lintas tengah sumatera Baturaja-Muara Enim. Minggu (03/11/2024) malam.
Kegiatan Patroli yang dilaksanakan dalam rangka mengantisipasi tindak pidana, aksi pungli serta gangguan kamtibmas lainnya.
Para personel menyisir lokasi khususnya jalan rusak atau longsor yang tepatnya di Desa Gunung Meraksa yang biasanya di jaga oleh sebagian masyarakat, Personel dilapangan juga melakukan himbauan agar tidak melakukan pungli, jangan memaksa pengendara yang lewat untuk meminta uang.
Kemudian Personel dilapangan juga melakukan himbauan kepada pengendara yang lewat untuk berhati-hati apalagi saat itu kondisi jalan basah setelah di guyur hujan yang dapat membahayakan pengendara.
“ Kapolres Oku Akbp Imam Zamroni, S.I.K., M.H., melalui Kapolsek Pengandonan Iptu Jenizar menyampaikan bahwa kegiatan Patroli yang dilaksanakan oleh Personel Polsek Pengandonan dalam rangka mengantisipasi adanya tindak pidana, pungli maupun gangguan kamtibmas lainnya.
Tidak lupa personel dilapangan juga menghimbau kepada masyarakat bila mendapat informasi adanya gangguan kamtibmas ataupun diperlukannya personel Polsek Pengandonan untuk menghubungi Polsek Pengandonan.