Jelang Balap Motor Kapolres Oku Cup, Waka Polres Oku Lakukan Pengecekan Lokasi Balap

Baturaja- Menjelang digelarnya Lomba Balap Motor Kapolres Oku CUP dalam rangka menyambut HUT Bhayangkara ke-79 yang rencananya akan berlangsung di Gedung Olahraga (GOR) Baturaja pada Tanggal 12 s/d 13 Juli 2025 nanti.
“ Kapolres Oku Akbp Endro Aribowo, S.I.K., M.A.P., diwakili Waka Polres Oku Kompol Eryadi Yuswanto, S.H., M.H., didampingi Kasat Intelkam Polres Oku Iptu M. Soleh, S.E., melakukan pengecekan lokasi yang akan dijadikan lokasi balap.
Dalam pengecekan tersebut juga didampingi oleh Ketua Panitia Pelaksana, Cecep Saparudin yang akrab disapa Babe, dari Babe Motor Sport (BMS),
Pengecekan yang dilakukan oleh Waka Polres Oku ini, selain menganalisa untuk kegiatan pengamanan nanti, juga melihat skema pengaturan lalu lintas, mulai dari akses keluar masuk peserta, area parkir, serta lokasi tribun penonton.
Diharapkan dalam pelaksanaan nanti semua diarahkan agar event berlangsung tertib dan tidak mengganggu aktivitas warga sekitar.
Acara event Balap Motor / Road Race Kejurprov IMI Sumsel Putaran II Tahun 2025 yang akan diselenggarakan pada Sabtu – Minggu yakni 12 dan 13 Juli 2025 bertempat di Sirkuit Non Permanen (NP) GOR Baturaja.ini akan diikuti oleh ratusan pembalap dari berbagai daerah di Sumatera Selatan dan luar provinsi. Diharapkan ribuan penonton akan memadati sirkuit dadakan yang disetting di halaman GOR Baturaja.