POLRES OKUPOLSEK LENGKITIPOLSEK SOSOH BUAY RAYAP

Antisipasi Karhutlah, Polsek Sosoh Buay Rayap Bersama Polsek Lengkiti Melaksanakan Rapat Dengan Pt. Sembawa

Baturaja- Polsek Sosoh Buay Rayap Bersama Polsek Lengkiti Melaksanakan Rapat Dengan Pt. Sembawa tentang kesiapan mengahadapi musim kemarau dan penanggulangan Karhutla di wilayah Kec. Sosoh Buay Rayap Kab. OKU yang berlangsung di Kantor PT. SEMBAWA Desa Kungkilan Kec. Sosoh Buay Rayap Kab. OKU. Selasa (23/07/2024).

Dalam Kegiatan tersebut dihadiri oleh Kapolsek Sosoh Buay Rayap Iptu Karbianto, S.H., bersama Personel Polsek Sosoh Buay Rayap, Kapolsek Lengkiti IPTU Heriyanto, S.E., bersama Personel Polsek Lengkiti, Kepala Desa Kungkilan Ipen Japrin serta dari  PT. SEMBAWA  diwakili Asisten Abdeling Suef Rizal bersama Krani Kepala Ari Sumiarti, Tab Kontrol Marozi, Mandor Wilayah Suhartono.

Dalam rapat tersebut, sambutan dari Kapolsek Sosoh Buay Rayap bahwa untuk diketahui sekarang sudah memasuki musim kemarau agar kiranya pihak PT. SEMBAWA mengantisipasi terjadinya karhutla dan bagaimana caranya pihak PT SEMBAWA membuang sampah dari pelepah kelapa sawit.

Kemudian dari pihak PT. SEMBAWA bahwa Pihak PT SEMBAWA siap mendukung tindakan kepolisian untuk mengantisipasi karhutla dengan cara mengadakan peralatan penanggulangan karhutla dan mengadakan Embung / penampungan air serta cara membuang pelepah kelapa sawit yaitu dengan dicincang / dipotong kecil-kecil.

Dari hasil rapat koordinasi terkait penanganan karhutlah di PT SEMBAWA, Pihak PT siap mendirikan posko penanggulangan karhutla dan akan mengadakan alat yang dianggap masih kurang untuk penanggulangan karhutla.

Rapat yang telah dilaksanakan terkait dengan kesiapan menghadapi musim kemarau dan penanggulangan Karhutla di wilayah Kec. Sosoh Buay Rayap  Kab. OKU, yang mana PT SEMBAWA akan mendirikan Posko penanggulangan karhutlah dan melengkapi alat penanggulangan karhutla.

Usai melaksanakan Rapat bersama dilanjutkan dengan melakukan pengecekan alat penanggulangan karhutla dan Embung air serta menara api / pos pemantau.

Related Articles

Back to top button